Penguatan Pangkalan Data, Desa Aikmel Utara Mantapkan Langkah Menuju Pembangunan Inklusif

Lombok Timur, 30 April 2025 — Pemerintah Desa Aikmel Utara menggelar kegiatan Pembekalan Penguatan Pangkalan Data Desa yang dilaksanakan pada Rabu (30/4), bertempat di ruang rapat Kantor Desa Aikmel Utara. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya strategis dalam mempersiapkan survei pendataan desa, khususnya menyempurnakan pemahaman para enumerator terkait penggunaan kuesioner sebelum proses pengumpulan data dimulai.
 
Sebanyak 20 kader Posyandu yang akan bertugas sebagai tim survei hadir dalam kegiatan ini, bersama perangkat desa dan Kepala Desa Aikmel Utara, Muhtasar Ayudi, S.S., S.Pd. Para kader ini nantinya akan menjadi ujung tombak dalam kegiatan pemutakhiran data desa secara langsung di lapangan.
 
Dalam sambutannya, Kepala Desa Muhtasar menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh kader atas komitmen mereka dalam mengikuti pembekalan. Ia menegaskan pentingnya data yang akurat sebagai landasan pengambilan kebijakan dan perencanaan program desa yang tepat sasaran.

Baiq Titis Yulianti (pegang mic) selaku Koordinator Program INKLUSI-LRC memberikan sambutan mengenai pentingnya mewujudkan pembangunan inklusif di desa, dimana untuk mendukung terwujudnya pembangunan inklusif diperlukan basis data yang diperbaharui secara berkala. Kegiatan yang didukung oleh Program INKLUSI-BaKTI ini diselenggarakan di ruang rapat Kantor Desa Aikmel Utara, pada hari Rabu (30/04/2025).

“Data adalah fondasi utama bagi pemerintah desa dalam merancang program yang efektif. Dengan data yang kuat, kita bisa memastikan bahwa intervensi yang dilakukan benar-benar menjawab kebutuhan masyarakat,” tegasnya.
 
Muhtasar juga memberikan apresiasi khusus kepada Lombok Research Center (LRC) yang selama ini aktif mendampingi Desa Aikmel Utara melalui Program Inklusi. Menurutnya, keberadaan LRC telah menjadi sumber motivasi dan rujukan penting dalam proses perumusan kebijakan desa yang partisipatif dan berbasis bukti.
 
Sementara itu, Baiq Titis Yulianty selaku Koordinator Program dari LRC menyampaikan terima kasih atas antusiasme pemerintah desa dan kader Posyandu yang menunjukkan kepedulian tinggi terhadap pentingnya data. Ia menekankan bahwa atensi dan keterlibatan aktif dari semua elemen desa sangat menentukan keberhasilan program pembangunan.
 
“Kami berharap kegiatan penguatan pangkalan data ini menjadi langkah awal yang signifikan untuk memastikan tidak ada satu pun warga desa yang tertinggal dalam memperoleh hak-haknya. Ini bagian dari misi bersama untuk mewujudkan desa yang inklusif dan berkeadilan,” ujarnya.

Peserta pembekalan pangkalan data yang berasal dari kader posyandu Desa Aikmel Utara.

Mengapa Pembangunan Berbasis Data Itu Penting?
Pembangunan desa yang berbasis data merupakan pendekatan krusial dalam mewujudkan perencanaan yang akurat dan efisien. Dengan data yang valid, pemerintah desa dapat merancang program yang sesuai kebutuhan masyarakat, menghindari ketimpangan distribusi bantuan, serta memprioritaskan intervensi kepada kelompok yang benar-benar membutuhkan.
 
Pembaruan profil desa secara berkala juga menjadi aspek penting yang tidak boleh diabaikan. Profil desa yang selalu diperbaharui mampu mencerminkan kondisi terkini masyarakat, termasuk aspek sosial, ekonomi, dan demografis. Hal ini akan membantu desa dalam merespons berbagai dinamika yang terjadi, seperti peningkatan angka pengangguran, perubahan pola mata pencaharian, atau munculnya kelompok rentan baru.
 
Lebih jauh lagi, data yang terkelola dengan baik bukan hanya berguna secara internal, tetapi juga berperan sebagai alat advokasi eksternal. Desa yang memiliki data lengkap dan kredibel akan lebih mudah menjalin kemitraan dengan lembaga eksternal, serta mengakses berbagai bantuan dan program dari pemerintah pusat maupun mitra pembangunan lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *